• 15 Mar, 2025

MAUDY AYUNDA CETAK SEJARAH, JADI PENYANYI INDONESIA PERTAMA YANG MENYANYIKAN OST FILM KOREA

MAUDY AYUNDA CETAK SEJARAH, JADI PENYANYI INDONESIA PERTAMA YANG MENYANYIKAN OST FILM KOREA

Maudy Ayunda kembali mencetak sejarah. Penyanyi sekaligus aktris ternama indonesia ini resmi menjadi penyanyi indonesia pertama yang menyanyikan soundtrack untuk film korea. Lagu "Now Do You", yang di nyanyikan Maudy, akan menjadi bagian dari OST film korea, "You Are the Apple of My Eye" yang akan rilis pada 5 Februari 2025.

Film ini merupakan remake dari film Taiwan populer dengan judul yang sama yang akan dibintangi oleh Jinyoung B1A4 serta Dahyun TWICE sebagai pemeran utama. Dengan latar kisah cinta pertama yang manis dan penuh kenangan, film ini siap menghadirkan nostalgia masa sekolah bagi para penonton.

Lagu "Now Do You" yang di bawakan Maudy Ayunda menghadirkan lirik yabg puitis dan menyentuh, menggambarkan perjalanan cinta pertama antara karakter utama Jinwoo (Jinyoung) dan Seon-ah (Dahyun) Kehangatan dan keindahan suara Maudy di pastikan akan memperkaya emosi dalam film ini.

Sebagai ikon generasi Millenial dan gen Z di indonesia, Maudy Ayunda telah menorehkan berbagai prestasi, termasuk memenangkan Indonesian Choice Awards sebagai Female Singer of the Year, dinominasikan sebanyak 13 kali di Indonesian Music Awards, hingga masuk dalam daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2021. Tak hanya itu, Maudy juga pernah menjadi juru bicara pemerintah indonesia dalam KTT G20 2022.

Dalam pernyataan nya, Maudy mengungkap kan rasa bangganya, "Menjadi penyanyi indonesia pertama yang menyanyikan OST film korea adalah sebuah kehormatan besar. Saya sangat bersyukur bisa menjadi bagian dari film ini dan berharap lagu ini bisa menyentuh hati pendengar di seluruh dunia.

Kehadiran Maundy dalam proyek ini menjadi bukti suksesnya kolaborasi antara industri hiburan Korea dan Indonesia, membuka jalan bagi penukaran budaya yang lebih luas di Asia.